Sukses Diikuti 424 Starter, LFN HP 969 Road Race Championship Round 1 Surabaya Kian Jadi Event Idola Racer & Tim Balap Nasional

TARUNG RACER DI ASPAL BARU SIRKUIT GBT SURABAYA. Turun di ajang LFN HP969 Road Race Championship 2024 Round I.

Publik balap tanah air, khususnya yang terjun di balap road race kian mendapatkan wadah adu kompetitif dengan hadirnya kejuaraan balap road race bertajuk LFN HP 969 Road Race Championship 2024, yang mana seri perdana sukses digelar di sirkuit Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, pada 23-24 Juni ini.

 

Kesuksesan event ini pun terpancar dari antusiasme peserta yang hadir dari berbagai daerah di Indonesia, tidak hanya lokal Jawa Timur tetapi juga dari daerah-daerah lain. Bahkan, jumlah starternya pun bejibun, hingga 424 starter yang turun di banyak kategori lomba.

 

2024 06 otre balap LFN GBT 3OPENING CEREMONY. Fotbar promotor, penyelenggara, sponsor, dan juga dihadiri oleh jajaran pemda.

 

"Untuk event ini, alhamdulilah bisa terlaksana berkat persiapan yang cukup baik, dan total ada 424 starter yang berpartisipasi di seri pertama. Dibandingkan tahun sebelumnya, pesertanya naik hampir 100 persen," ungkap Mawan Dragon, ketua pelaksana event LFN 969 Road Race Championship 2024.

 

STARTER BEJIBUN Bikin balapan kian kompetitifSTARTER BEJIBUN. Bikin balapan kian kompetitif.

 

Menariknya, jadwal lomba yang biasanya digelar akhir pekan, yakni Sabtu-Minggu diubah menjadi hari Minggu dan Senin. Meski begitu, revisi jadwal ini seakan bukan menjadi halangan pembalap, team dan sponsor untuk meramaikan event klub tersebut.

 

2024 06 otre balap LFN GBT 5PIRELLI. Berikan ban gratis pada 150 register pertama.

 

Hal ini diungkapkan beberapa stakeholder pendukung gelaran event klub salah satunya ban Pirelli yang memberikan support gelaran LFN HP 969 Road Race 2024.

 

"Event kali ini kita support ban gratis kepada 150 pendaftar pertama di balap LFN HP969 Road Race kelas poin saja yakni bebek 4 tak150 cc , bebek 4 tak 130 CC dan bebek 2 tak 125," bisik Sunjoyo, petinggi PT Anugerah Mitra Sempurna selaku distributor ban Pirelli wilayah Jawa Timur.

 

Memangkas waktu event yang padat maka format balap di hari Minggu dimainkan hingga malam hari. Praktis di hari pertama peserta wajib memasang lampu belakang sebagai bekal safety. "Jika tidak terpasang maka ada tambahan pinalti,” bisik Louis Marcel, juru teknis scrutinering.

 

2024 06 otre balap LFN GBT 2SCRUTINEERING. Sesuai standar lomba.

 

Sedangkan system pencahayaan trek sirkuit yang dipercayakan Matapanah Managemen menambahkan 15 titik tiang lampu di sekitar trek lintasan sirkuit Gelora Bung Tomo Surabaya.

 

"Untuk balap malam hari kita tambahkan 15 tiang lampu yang ditempatkan di titik yang perlu pencahayaan dengan spesifikasi 1 tiang 1000 Watt," ungkap Rudi Subagyo, selaku rekanan vendor event dari Matapanah Management.

 

Restorasi trek aspal menjadikan catatan waktu racer makin tajam. Hal ini diungkapkan Rasya yang sukses podium 2 kelas bebek 2 tak novice dengan catatan waktu 45.461 detik.

 

RASYA Aspal baru lebih jossRASYA. Aspal baru lebih joss.

 

"Trek aspalnya di tikungan R5 dan R6 model S yang sebelumnya agak patah setelah direkondisi agak landai berikut di tikungan R1 juga,” jelas HF Rasya, racer asal Probolinggo.


Hal yang sama juga diutarakan Maulana, racer asal Pamekasan yang pecan lalu sukses podium juara 1 kelas rookie dan berhak mendapat tambahan hadiah yakni “saweran” dari Iqbal salah satu owner PR Paku Alam X Toger.

 

MAULANA Dapat saweran bersama owner PR Paku AlamMAULANA. Dapat saweran bersama owner PR Paku Alam.

 

"Karet ban sebelah kanan lebih cepat habis jika dipake fight di siang hari sehingga penyisihan dimalam hari sebuah keberuntungan sekaligus tidak dehidrasi,” terang Maulana.

 

Di kelas Rookie, bibit potensial Jawa Timur masih terbilang cukup tangguh. Disemuti 20 starter, racer Jatim mendapat tantangan dari daerah Jateng, Kaltim, Kaltara, Maluku hingga Papua. Racer team PR Paku Alam yang diperkuat Maulana asal Sampang mendapat rival tangguh dari putra Bima Octa, racer team JPNW Bethar Racing.

 

2024 06 otre balap LFN GBT 4JAWARA ROOKIE. Masih didominasi pembalap Jawa Timur.

 

Namun hingga 10 lap, racer Maulana membuktikan ketangguhannya sebagai pemula Jatim terbaik. Disusul oleh racer Valeria Octavianus di urutan ke dua. Sedangkan racer Sayhan Alvero asal Pamekasan yang bernaung di team Police Enjoy harus puas di posisi lima dibawah pembalap Surabaya M Zidane dari team KRT.

 

SAYHAN Andalan tim Police EnjoySAYHAN. Andalan tim Police Enjoy.

 

"Kuncinya stabil dan pahami racing line saja,” ujar Sayhan Alvero Police Enjoy pembalap Pamekasan yang juga putra pembalap Ipunk Kancil.

 

Pastinya, kesuksesan event perdana LFN tahun ini tidak hanya mendapatkan apresiasi, dan respon positif diberikan H Putra yang berencana menggelar seri final di sirkuit GBT Surabaya.

 

"Melihat animo team dan pembalap kemungkinan kita akan gelar final di Surabaya lagi,” ungkap H Putra Rizky salah satu owner LFN HP969 Road Race Championship 2024.

 

JAWARA SUPERPOLE Diapresiasi oleh H PutraJAWARA SUPERPOLE. Diapresiasi oleh H. Putra.

 

teks/foto : Chand

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER