
Penghelatan GJAW 2025 tentu menjadi momentum yang baik untuk Suzuki Indonesia untuk memperkuat kembali produknya di segmen SUV dengan meluncurkan Suzuki Grand Vitara yang diklaim telah mengalami pembaharuan khususnya pada sisi kenyamanan demi mempersembahkan pengalamn berkendara yang lebih modern.
“Dengan peluncuran Suzuki Grand Vitara minor change ini, tentu menjadi bukti komitmen kami untuk masyarakat serta konsumen setia Suzuki di Indonesia dengan memberikan peningkatan nilai tambah yang telah disesuaikan dengan kebutuhan pasar. Kami selalu berusaha mempersemabhkan kenyamanan dalam berkendara lewat beragam fitur terbaru. Dengan pembaruan ini, dipastikan akan membuat pelanggan merasa lebih bangga untuk memilikinya,” sambut Dony Ismy Saputra selaku Deputy of Sales & Marketing Managing Director Suzuki Indonesia.

Terdapat beberapa ubahan yang terlihat pada sisi eksterior dan interior, namun tanpa mengubah sisi peforma mesin maupun fitur–fitur yang telah dipekenalkan sebelumnya. Secara kasat mata, sisi eksterior Suzuki Grand Vitara kini mengunggah desain lingkaran pelek terbaru bernuansa twotone silver dan hitam berdiamer 17 inch. Dengan sentuhan desain terbaru ini tentunya menampilkan kendaraan lebih dinamis serta tetap memperlihatkan SUV perkotaan yang lebih stylish.

Mobil ini dihadirkan dengan warna pilihan terbaru untuk konsumen Indonesia yaitu warna Pearl Cave Black yang membuatnya terkesan premium. Sementara itu area bumper depannya tetap dipertahankan berbentuk asli dengan sentuhan chrome yang menemani lampu depan mungil namun tetap memancarkan sinar yang terang.
Pindah ke sector buritan, Suzuki Grand Vitara tidak mengalami perubahan yang cukup signifikan, namun tetap ditemani logo S bernuasa chrome serta lampu stop lamp yang tipis namun tetap menghasilkan lampu yang aman untuk pengendara lain.

Melirik area dalam kabin, produk terbaru dari Suzuki ini nampak telah mengalami peningkatan di beberapa area diantaranya sematan 7-ichi Digital TFT Color Multi-Information Display, Ventilated Seat With 3 Level Adjustment, serta Electronic Parking Brake (EPB) with Hold Function.

Suzuki Grand Vitara minor change ini tetap mempertahankan ciri khas utama sebagai city cruiser modern yang terkenal handal dengan tetap memiliki dimensi panjang 4.345mm, lebar 1.795mm, tinggi 1.645mm dan wheel base berukuran 2.600mm. Dimensi yang dimiliki Suzuki Grand Vitara ini jelas memberikan tampilan gagah dan stylish serta menjadi daya tarik yang menggoda di jalanan perkotaan.
Menyimak dapur pacu, Suzuki Grand Vitara minor change ini ditopang Mesin K15C 1.500cc +Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) yang memiliki tenaga 103,06PS pada 6.000 rpm dengan Torsi 136,8 NM pada 4.400 rpm. Kendaraan ini juga dilengkap system Smart Hybrid Vehicle by Suzuki serta transmisi 6 speed Automatic Transmission dengan paddle shift. Sematan teknologi SHVS ini memanfaatkan ISG (Integratyed Stater Generator) dan Lithium-ion Battery untuk meningkatkan responsivitas sekaligus menjaga efisiensi konsumsi bahan bakar.

Untuk menunjang keselamatan, terdapat beberapa fitur keselamatan dengan dibekali 6 airbag, ESP, AB, BA dan EBD. Terdapat pula 360 View Camera dan Hill Hold Control. Mendongkrak aksen fashion, terdapat panoramic Sunroof, LED Projector Headlamp Autolight with Guide Me Light, Cruise Control, Head Up Display (HUD) Smartphone Wireless Charging dan Head Unit Touchscreen 9 inci dengan konektivitas smartphone.
Berbicara menyoal harga Suzuki Grand Vitara terbaru, Suzuki Indonesia mengumumkan banderol Rp. 416 juta untuk single tone color dan Rp. 419 juta untuk two tone color (kedua harga tersebut tentunya adalah harga OTR Jakarta).
Naskah / Foto : Masdon

