Dalam kepengurusan periode 2024-2027 tersebut, ditunjuk Sugeng Prayitno sebagai ketua pengurus cabang IMI kabupaten Blitar. "Selama ini wujudkan kegiatan kompetisi roda empat dan sosial. Diharapkan dengan berdirinya pengcab IMI kabupaten Blitar maka prestasi, pariwisata dan sosial," ujar Sugeng Prayitno, ketua pengurus cabang IMI kabupaten Blitar periode 2024-2029.
Di kalangan otomotif kabupaten Blitar, nama Sugeng Prayitno merupakan penggerak otomotif khususnya off road dan dalam kegiatannya selalu mengedepankan aksi sosial terutama penanggulangan bencana.
"Yang pasti tahun ini kita mulai bergerak untuk persiapan jelang Porprov Jatim khususnya olahraga balap motor yang akan digelar di Malang serta mengajukan tanggal untuk kejurnas speed off-road yang rencananya digelar sirkuit Kawulan Blitar bulan Oktober mendatang," lanjut Sugeng Prayitno di sela sela kegiatan pelantikan pengurus.
Hal senada juga diungkapkan Didik Harianto, yang didaulat sebagai kabid roda empat pengcab IMI kabupaten Blitar juga mengatakan potensi wisata dan kompetisi merupakan hal utama demi memajukan UMKM kabupaten Blitar.
"Selama ini kegiatan off-road JB Pro telah melewati seri ke enam dan tahun ini kita upayakan rangkaian kegiatan speed off-road kita barengan titel kejurnas dengan harapan wisata kabupaten Blitar lebih dikenal masyarakat Nusantara," ujar Didik Harianto, Kabid roda empat pengcab IMI kabupaten Blitar yang juga owner kuliner kue lapis.
Hadir pula dalam kegiatan yang berlangsung di lapangan industri kue Lapis Kukus Blitar yakni beberapa pejabat pengcab IMI kabupaten, jajaran Forkopimda kabupaten Blitar, Polres kabupaten Blitar dan pengprov IMI Jatim.
"Kabupaten Blitar merupakan lahan subur para pembalap bahkan beberapa tahun lalu pembalap PON Jawa Timur berasal dari Blitar. Diharapkan hadirnya pengcab IMI kabupaten Blitar mampu membina atlet pembalap berbakat sebagai andalan Jatim," ujar Bambang Haribowo dalam sambutan rangkaian kegiatan pengukuhan pengurus cabang IMI kabupaten Blitar.
naskah/foto : cnd