Mata Panah Cup Race - Roda 2 Modification Contest 2023 : Geliatkan Kembali Kreasi Modify Plat AG Tulungagung, Didominasi Konsep Racing & Restorasi

Sekaligus memeriahkan pagelaran kejuaraan road race bertajuk Mata Panah Cup Race 2023, yang digeber di area seputar GOR Lembu Peteng Tulungagung pada weekend silam, dihadirkan juga event otokontes bertajuk 'Roda 2 Modification Contest 2023'.

 

"Menampung masukan dari beberapa teman komunitas, akhirnya Tulungagung ini kita gelar event modifikasi kontes. Sedikit membedakan, konsepnya kita kolaborasikan antara otokontes dan road race agar jadi pestanya otomotif pemuda keresidenan AG terutama Tulungagung", buka Rudy Subagyo, dari Mata Panah Organizer.

 

2023 03 otre kontes matapanah 10

 

So pasti, setelah sekian lama jarang terjamah pagelaran event modifikasi kontes di Tulungagung, otokontes kali ini pun mendapatkan atensi dan respon positif dari segenap modifikator plat AG terutama Tulungagung yang bisa memajang kembali hasil modifikasi mereka.

 

Terbukti, tak kurang 68 peserta otokontes tampil di lima kelas yang dilombakan. Yang menarik perhatian, kategori Lokal Plat AG Non Profesional & Profesional ikut menggugah para modifikator lama yang sempat meninggalkan dunia modifikasi roda dua.

 

2023 03 otre kontes matapanah 7

 

Ragam modifikasinya pun berkelas dan unik, dengan didominasi konsep racing dan restorasi yang seakan jadi trendsetter di kalangan penyuka modifikasi di Tulungagung dan sekitarnya.

 

"Tak sedikit bengkel kawakan region AG yang ikut meramaikan acara kemarin, diantaranya ada Chardo Motor dan GMC Kediri juga ikut partisipasi guna membangkitkan kembali modifikasi keresidenan AG", tambah Chandra, dari Ototrend.

 

Tak mau kalah, beberapa tim pendatang baru asal Tulungagung juga ikut andil menyukseskan event ini, termasuk squad AG Pro Tulungagung yang sangat antusias mendatangi GOR Lembu Peteng dengan delapan maskot modif 2 tak yang didisplay di arena.

 

2023 03 otre kontes matapanah 9

 

"Luar biasa sekali respon AG Pro, selain menghadirkan motor kontes. Antusias yang luar biasa ditunjukkan dengan membawa pit crew lebih dari 15 orang", sambung Dhimas Ototrend selalu salah satu jukir.

 

Dengan suksesnya acara kemarin, modifikator plat AG berharap besar untuk konsisten diadakan di kota Tulungagung. Harapannya para tim atau bengkel pendatang baru makin berani unjuk gigi dan makin meningkatkan perekonomian khususnya di dunia otomotif roda dua. Kita sama-sama berdoa ya guys!

 

 

YANG KEREN DI TULUNGAGUNG

 

 

NOMINASI BEST

 

2023 03 otre kontes matapanah best

 

Dare to be Different : 05 Beat an. Daffa - Daffa Motor Tulungagung
Simplies Bike Concept : 43 NSR an.Afrian - AG Pro Tulungagung
Best Painting : 24 Nmax an. Yuyud - Cyber Painting Kediri
Coolest Sticker Art : 17 Vario an. Aziz - GMC Kediri
Uniquely Bike Concept : 42 Mio an. Afrian - AG Pro Tulungagung
Coolest Asesso : 38 Ninja an. Afrian - Tulungagung

 

 

KELAS RESTORASI 2 TAK FASHION

 

2023 03 otre kontes matapanah restorasi


1.56 FizR Shega Habibi Kenari Jaya - Tulungagung
2.09 Ninja Ryan Mostly 2Stroke - Tulungagung
3.07 FizR Vilo Mega Surya - Tulungagung
4.48 FizR Dhandy Berkah - Kediri
5.04 FizR Jaka Arto Motor - Kediri

 

 

RACING NIGHT STYLE

 

2023 03 otre kontes matapanah rns


1. 45 Tiger Dzaki MCS Concept - Sidoarjo
2. 14 Tiger Maulidia AJM Tulungagung
3. 47 GL Candra Dwi Kembar Jaya - Kediri
4. 41 RxKing Den Boy LisnaBlitar
5. 23 125Z Opal Tulungagung

 

CB/GL MINIMALIS

 

2023 03 otre kontes matapanah cb minimalis


1.37 CB Bayu Irsad C2T Trenggalek
2.62 GL100 Dicky - Tulungagung
3.60 GL200 AwiluIsma - Tulungagung
4.49 GL Pro Bomber - Tulungagung

 

 

LOKAL AG NON PROFESIONAL

 

2023 03 otre kontes matapanah lokal non


1. 02 Vario Sembro Blitarian - Blitar
2. 57 Aerox M.Wildan - Blitar
3. 21 Fiz Hendra Lembu Jaya - Tulungagung
4. 39 Ninja Den Boy Lisna - Blitar
5. 54 125Z Bryan - Kediri

 

 

LOKAL AG PROFESIONAL

 

2023 03 otre kontes matapanah lokal pro


1. 18 Vixion Bran Handika Tonyok - Blitar
2. 35 GL Agung GMTR Tulungagung
3. 25 Tiger David Cyber Painting - Kediri
4. 06 Byson Chardo Chardo Motor -Tulungagung
5. 08 Sanex Bram Sundomox Blitar

 

 

 

naskah/foto : dhmz/cand

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER