Dengan mengontak BRT Bonjol Tuner sebagai eksekutor, Faizal Rozi pun percaya jika Ninja 250 bisa diubah tampilannya, dari sport bike yang agresif ke arah Japs yang lebih flamboyan. "Akhirnya, sekujur jubah, lampu-lampu, tangki hingga cover kita tanggalkan, termasuk juga knalpot bawaan," tambah Faizal Rozi, yang memilih pakem street tracker style.
Agar lebih klop dan pas dengan pakem itu, Faizal meminang satu paket tangki custom yang melingkupi bagian atas engine. Sebelumnya, subframe juga ditata ulang, terutama bagian belakang yang lebih pendek, yang match dengan jok custom. Meski begitu, desain jok sengaja dibuat melengkung, menutup sebagian subframe agar lebih dinamis dan nggak terkesan kaku.
Kesan tracker, juga dimaksimalkan pemakaian setang tinggi namun lebar. Dengan begitu, bisa nyaman digenggam sekaligus pas dengan postur tubuhnya. Safety di riding malam, juga dimaksimalkan penggunaan lampu custom dari produk aftermarket, yang terang memadai namun tidak menyilaukan pengendara lain.
Kemudian, performa undercarriage dimaksimalkan penggunaan ban Zeneos Turino, plus ugprade sistem pengereman. Terakhir, finishing dan detailing dimaksimalkan dengan warna khas merah, plus tambahan asesoris buatan Racingboy untuk handle-set, master kopling dan selang rem dan Proliner untuk corong knalpotnya.
SPEK MODIF :
KNALPOT : Proliner Carbon, LAMPU DEPAN : Bratz Daymaker, HANDLEBAR : Expedition, GRIP : Racing Boy, MASTER REM : Racing Boy, MASTER KOPLING : Hidrolis Racing Boy, SELANG REM & KOPLING HIDROLIS : Racing Boy, BAN DEPAN - BELAKANG : Zeneos Turino, RADIATOR GUARD : Project One, STOPLAMP : Bratz, MODIFIKATOR : BRT Bonjol Tuner, KONTAK OWNER : Rozi 085235388779.
naskah/foto : punk