Media test drive yang juga diikuti redcrew Ototrend ini merupakan batch kedua, setelah batch pertama sukses diadakan dengan rute Malang - Solo.
“Pada kesempatan kali ini yaitu ageda media test drive ini dengan mengajak rekan media untuk mencoba kendaraan Wuling Alvez ini adalah pastinya lebih beda karena rute yang diambil adalah pesisir pantai selatan menuju Jogjakarta. Ini rute yang dipilih adalah menjadi tantang yang berbeda dari rekan media sambil menikmati pemandangan alam di perjalanan. Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap bisa memberikan pengalaman berkendaran dari Alvez, Style and Innovation in One SUB yang dilengkapi dengan inovasi dan desain yang modern," jelas Dian Asmahani selaku brand & Marketing Director Wuling Motors.
Sebagai informasi, Wuling Alvez ini memiliki 5 pilihan warna yang menarik untuk dimiliki para pengguna setia dengan brand wuling yaitu, Pristine White, Tungsten Steel Grey, Aurora Silver, Starry Black, dan Carnelian Red, dan memiliki 3 varian Alvez SE, Alvez CE, dan Alvez EX yang dibanderol dengan harga dari Rp 209.000.000 sampai Rp 295.000.000. harga tersebut adalah harga OTR Jakarta.
Meskipun ditawarkan dengan harga terjangkau di kelasnya, Wuling Alvez dibekali fitur keselamatan aktif, seperti advance driving assistance system (ADAS), membuat pengemudi dan penumpang lebih aman. Mulai dari forward collision warning, lane keeping function, lane departure warning, bantuan rem otomatis dan safe distance warning (SDW). Ada juga adaptive cruise control yang dikombinasi sistem bend cruise assistance.
Naskah / Foto : Masdon