Modifikasi Honda Civic Estilo 1995 - Tuban, Daripada Dibuang Mending Disayang

MODIFIKASI HONDA ESTILO. Back to 90.

Bagi kaum 'mendang-mending', ketika disodori pilihan modifikasi tentu bakal bingung dan endingnya bakal mengerucut soal kantong. Berbeda dengan para penghobi modify sejati, hasil akhir modifikasinya bisa dikata priceless. Apalagi jika konsep modifikasinya adalah street racing, seperti yang dilakoni pasukan Infinity asal Tuban Jawa Timur ini.



Berbekal kegigihan dan ketekunan untuk memodifikasi sebiji Estilo keluaran 1995, Infinity Tuban pun mampu menyulap Civic Estilo bergaya street racing. "Akhirnya, angan-angan bikin modif Estilo terwujud, daripada dibuang mending disayang kan? "kelakar Jay Sayca, si empunya.

 

 

JAY SAYCA. Makin puas dengan gaya modify street racing.



Proyek modifikasi yang digarap cukup makan waktu ini, dilakukan dalam beberapa tahapan. Langkah modify bernopol S1309SE ini awalnya fokus menggarap balutan bodi dengan warna baru abu-abu, yang merujuk cat dari produk Spieshecker. Dengan guyuran warna ini, eksterior pun terasa lebih legit, tanpa mengurangi kesan racingnya.

 

 

SHIFT KNOB. Racing aluminium.



Eksterior juga dimantabkan dengan pancangan sunroof Webasto yang tentu saja mesti diakali dengan mencoak plafon. Sementara, kabin diseting khas racing setelah jok merujuk Recaro yang dibalut safety belt Takata. Perpindahan gigi makin nyaman manakala shiftknob merujuk model ekstender racing.

 

 

COAK PLAFON DEMI SUNROOF. Pakai produk Webasto.



Usai melabrak eksterior giliran kaki-kaki disempurnakan. Ajrutan ditopang coilover dengan dipadu velg TE37 yang dibalut kuartet ban semi slick SX2 195/50-15. Makin pakem sistem pengeremannya maka kaliper merujuk DGR 4 Pot berikut piringan 285 mm.” Untuk kaki belakang kupasang lower arm Beaks agar stabil saat melakukan akselerasi,” tambahnya.

 

 

ENGINE. Makin ngacir diback up mesin K24.



Terakhir, giliran dapur pacunya di permak ulang agar tarikannya makin joss. Untuk itu mesin originalnya diatnggalkan diganti mesin K24 milik Honda Accord. Untuk itu engine mounting berikut bantalan mesinnya dicustom ulang agar lebih stabil saat berakselerasi. Overall looking, Estilo ini pun kian mantap bergaya street racing.




Teks/foto : Chand

 


REDAKSI   |   KODE ETIK   |   DISCLAIMER