{jathumbnail off}
EKSTERIOR
Mengacu pada tampilan yang terkesan feminim dengan kelir bodi biru muda, namun terkesan sporti dan elegan dengan ban Hankook membungkus velg racing MSS 15 inch dan cover rem Brembo warna biru. Tak ketinggalan diberikan over fender custom karet agar terkesan kokoh dan berbeda dari mobil kebanyakan. Bagian atas mobil dipasangi roofrackcustom dan bagian belakang sepasang knalpot Remus serta tanduk fiber dan ber logo Scion yang tertempel pada bagian depan dan belakangnya untuk menghilangkan merek aslinya. Tak ketinggalan dengan lampu LED pada belakang dan depannya sebagai pemanis yang dipadu stiker hologramnya agar memperindah dan semakin orang penasaran. Untuk spion dirubahnya retrack secara otomatis dengan memencet tombol dari dalam akan melipat kedalam.
INTERIOR
Bagian dalam mobil dibikin manis yang disesuaikan kelir bodi dengan jok kulit warna biru dan hitam serta penambahan busanya setebal 10cm agar empuk dan nyaman dalam berkendara. Tidak ketinggalan juga stir diselimuti kulit dengan warna yang sama sehingga menjadi paduan yang serasi. Tombol buka pintu dan start engine Rally Art pun sengaja dipasang sehingga dengan mudah menyalakan mobilnya secara otomatis. “Nggak usah memutar kunci lagi jadi nggak ribet lagi star nya, begitupun tombol pembuka pintunya,” ungkapnya.
AUDIO
Di samping stir sebelah kiri terpampang seperangkat head unit JVC dengan TV 10 7,5 inch, digital kamera sensor dan penutar music DVD. “Untuk speaker gue pakai yang sederhana Tensfoks tapi dentumannya cukup lumayan dan tidak bising dan sangat pas ditelinga istri,” tandasnya. Untuk pengerjaan keseluruhan modifikasi tidaklah menyerahkan pada bengkel melainkan dirinya sendiri dalam waktu satu bulan . Untuk bahan-bahannya iapun memesan dari Surabaya dan Siodarjo. “Hasilnya terus terang gue puas banget, apalagi sering juga banyak orang yang nanya ini mobil apa ya mas, bahkan ada yang nebak mobil bil up dan setelah gue kasi tau Ayla diapun kaget kok bisa begini ya, tentunya ini jadi kepuasan dan kebanggaan gue tersendiri,” pungkasnya.
DAIHATSU AYLA 2014 – JAKARTA : DIKIRA MOBIL BUILD UP
Beberapa kali memodif dengan mengusung mobil dengan tampilan sangar, Farid Aja, artis dan komedian yang disibukkan sebagai host Eat Bulaga di ANTV ini memodifikasi sebiji Ayla untuk sang istri tercinta Dessy Anggreiny.